Hallo Fotografer! Ada Pengusaha Muda yang Rela Membayar Kalian Rp500juta Untuk Diajak Travelling


Sumber: insider.com
Sydney – Ada kabar baik nih buat kalian yang hoby dengan fotografi dan mau untuk diajak jalan-jalan bersama pengusaha muda. Bukan cuma itu saja, kalian akan diberikan uang saku sebesar Rp 500 juta untuk yang menerima tawaran ini.
yX Media - Monetize your website traffic with us
Siapakah gerangan? Pengusaha muda ini berasal dari Sydney Australia, sering dikenal dengan nama Matthew Lepre. Beliau masih berumur 27 tahun namun sudah mempunyai bisnis yang besar dengan omzet jutaan dollar setiap bulannya. Beberapa hari yang lalu Matthew Lepre membuka sayembara bagi fotografer yang mau diajak travelling bersamanya dan akan diberikan uang saku sebesar Rp 500 juta.

Permintaanya tidak macam-macam, kalian tidak diharuskan mempunyai skill yang bagus dalam fotografi pokoknya kalian harus mau diajak Matthew travelling di beberapa negara. Hal yang mesti kaian persiapkan hanya portofolio seputar fotografi dan melampirkan beberapa contoh karya foto yang sudah pernah kalian jalankan. Jika sepakat, siap-siap untuk segera dihubungi oleh Matthew dan imbalannya kalian boleh mengajak satu rekan lagi untuk bergabung bersama.

Namanya juga pengusaha muda, sudah jelas jika semua keperluan akan ditanggung olehnya entah itu akomodasi hingga penginapan. Kalian cukup memiliki paspor yang masih berlaku selama satu tahun kedepan.

Sebelum sayembara ini, Matthew pernah juga membuka lowongan kerja untuk dijadikan sebagai asisten pribadinya. Seorang mahasiswa lulusan fashion blogger bernama Tyanna Dea Assis yang beruntung menerima tawaran pekerjaan ini.  Jangan salah, Pengusaha Muda ini sangat selektif dalam memilih calon karyawannya terbukti dari 70 ribu pelamar hanya Tyanna yang berhasil menarik perhatiaan Matthew. Gaji yang diterima oleh Tyanna sebesar AUD52 ribu setara dengan Rp 502juta ditambah gratis seluruh biaya sehari-harinya.

Sebenarnya  Matthew Lepre sudah mempunyai seorang teman yang sering diajak travelling sekaligus dijadikan sebagi fotografernya,
“Tapi sekarang bisnis yang saya jalankan sedang berkembang pesat-pesatnya, dan rekan saya Mitch harus mengurus bisnisnya di tempat yang lain. Jadi saya membutuhkan seseorang yang bisa menggantikan posisi Mitch sementara,”  ucap Matthew dalam diary Femail, Sydney Australia.

Matthew Lepre adalah seorang penguaha muda yang fokus di dibang bisnis online, salah satu bisnisnya adalah Ecom Warrior Academy, adalah Marketplace yang menawarkan pembelajaran bisnis online. Terdapat empat usaha serupa yang sedang ia kelola sendiri saat ini dan semua mempunyai omzet jutaan dollar setiap bulannya.
Advertising that works - yX Media
Hanya untuk catatan buat kalian yang tertarik dengan sayembara ini, bahwa Matthew adalah seseorang yang sibuk dan selalu terburu-buru. Pernah suatu ketika ia harus terbang ke Milan untuk diwawancarai salah satu stasiun televisi disana, namun ia menjatuhkan barang-barangya saat hendak naik ke pesawat. 
“Bagi siapa saja yang terpilih harus rela meninggalkan waktunya dan mengikuti jadwal yang sudah saya buat, ungkapnya dari media Asia One.

Bagi kalian yang tertarik silahkan cek persyarannya di sini, dan silahkan mengisi formulir pendaftaran di sini. Semoga berhasil!

No comments: