Proyek perbaikan jembatan Glendeng

lokapena


 

Lokapena.com - Proyek perbaikan jembatan Glendeng yang merupakan penghubung antara wilayah Tuban dengan Kabupaten Bojonegoro mengalami kerusakan akibat tergerus aliran sungai Bengawan Solo.


Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Tuban, dalam waktu dekat akan segera membenahi perbaikan jembatan tersebut.


Hingga sekarang, akses utama jembatan Glendeng Kabupaten Bojonegoro itu masih dibuka untuk kendaraan roda dua dan pejalan kaki. Sedangkan kendaraan roda empat dihimbau untuk lewat jalur Ponco, Kecamatan Parengan.


Terkait waktu pelaksanaan, belum dipastikan kapan pengerjaan perbaikan Jembatan Glendeng Kabupaten Bojonegoro dimulai, masih butuh banyak pihak dalam menangani jembatan hingga dimulailah proses lelang.


Agung Supriyadi, selaku Kepala Dinas PUPR Kabupaten Tuban menuturkan jika target pengerjaan Jembatan Glendeng Kabupaten Bojnegoro akan rampung dalam waktu empat bulan namun pengerjaannya fleksibel. Selasa, (25/05/2021).


"Sampai sekarang, proses perbaikan jembatan masih dalam tahap pengajuan lelang pengadaan barang dan jasa. Info tersebut diperoleh dari Pejabat Pembuat Komitmen atau (PPK)," imbuhnya pada Lokapena.com


Agung juga menambahkan, bahwa proyeksi perbaikan jembatan direncanakan bisa diperlebar hingga 15 meter. Total anggaran ditaksir mencapai Rp 6 miliar, dana tersebut akan diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Tuban.


"Kami berencana ingin membangun jembatan baru sepanjang 15 meter. Nantinya, jembatan lama bakal dibuat satu lagi yang membentang arah Tuban," tambah Agung Supriyadi.


Agung sekaligus berpendapat bahwa proyek pembangunan Jembatan Glendeng sudah dikaji secara matang untuk mengantisipasi kejadian longsor yang serupa.


Sebagai informasi, dalam penanganan tindak darurat Jembatan Glendeng, pihak Dinas PUPR Kabupaten Tuban telah menyiapkan area darurat sebagai jalan alternatif untuk kendaraan roda dua maupun pejalan kaki.


Sedangkan kendaraaan roda empat akan dialihkan menuju arah Ponco Parengan dan sebaliknya. 


ARTIKEL SUDAH TAYANG DI :

lokapena.com


No comments: